HP lipat terbaru dari Samsung yakni Samsung Galaxy Z Flip 5 dan Fold 5 resmi telah diluncurkan pada bulan Juli lalu. Kedua ponsel tersebut juga sudah masuk ke pasar gadget Indonesia.
Pengguna setia Samsung sudah dapat memesan kedua ponsel tersebut melalui situs resmi Samsung Indonesia atau di gerai offline Samsung.
Samsung Galaxy Z Flip 5 mencuri perhatian banyak orang karena terdapat beberapa peningkatan yang signifikan. Spesifikasi Samsung Flip 5 dengan desain dan performa gahar menjadikan ponsel ini sebagai salah satu ponsel flagship samsung terbaru 2023.
Apalagi dengan harga yang masih terjangkau tentunya ponsel lipat ini menjadi salah satu pilihan rekomendasi yang bagus untuk daily activity.
Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 5 Ponsel Flagship Terbaik?
Dengan adanya Samsung mengeluarkan seri ponsel lipat sudah tentu selalu melakukan penyempurnaan dari ponsel-ponsel keluaran lamanya. Begitu juga dengan Galaxy Z Flip 5 ini. Hal ini pastinya untuk memanjakan pengguna ponsel dalam hal multitasking.
Bagaimana spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 5 ini dibanding pendahulunya Samsung Galaxy Z Flip 4? Apakah se-worth it itu untuk upgrade HP Samsung Z Flip 5 sekarang ini?
1. Desain Sangat Futuristik
HP Samsung lipat yang satu ini bisa dibilang menjadi salah satu keluaran HP Samsung yang paling futuristik. Desain lipatan yang lebih rapat dibanding kakaknya Samsung Fold 5. Secara kasat mata pun sangat terlihat perbedaan Samsung Galaxy Z Flip 5 dengan series yang sebelumnya.
Sama seperti Fold 5, Flip 5 juga memiliki teknologi Flex Hinge dengan mekanisme waterdrop sehingga tidak ada lagi kerenggangan atau celah ketika smartphone dilipat. Tidak hanya dari segi estetika desain saja tetapi juga membuat Z Flip 5 terlihat menjadi lebih ramping ketika dilipat.
2. Layar Cover Yang Lebih Luas
Pada Samsung Z Flip 5 ini mengalami perombakan pada layar cover yang lebih luas. Meskipun fungsi dasarnya masih sama yaitu sebagai layar kedua yang memungkinkan kamu menggunakan berbagai macam widget dan shortcut aplikasi yang memudahkan pemakaian.
Dari layar cover kamu bisa membalas pesan dengan mudah dan cepat tanpa membuka smartphone kamu. Samsung bekerja sama dengan pihak ketiga seperti Youtube dan Whatsapp agar dapat digunakan pada second screen ini. Tinggal pergi ke pengaturan pada bagian Labs untuk mengaktifkannya.
Beberapa aplikasi belum compatible untuk cover screen ini contohnya Instagram. Meskipun begitu Samsung ke depannya akan melakukan upgrade akan hal itu.
Kamu juga bisa menampilkan QWERTY Keyboard secara penuh sehingga dapat dengan mudah dalam hal mengetik. Selain itu kamu juga bisa swipe right and untuk menampilkan widget. Samsung melengkapi fungsi pinch zoom in and out untuk memudahkan pengguna memilih widget.
3. Dapur Pacu Flip 5
Pada bagian spesifikasi dapur pacu, Samsung Galaxy Z Flip 5 hampir mirip dengan series sebelumnya seperti kapasitas batrai, chipset,, kamera dan resolusi sensor sama. Pilihan kapasitas memori internal ada dua yaitu 256 GB dan 512 GB dengan RAM 8 GB.
Baca juga: Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 5 dan Harganya.
Samsung Memberikan Dukungan Aksesoris Yang Mewah
Salah satu yang menjadi perhatian umum bagi penggemar Samsung yaitu dengan adanya dukungan aksesoris dari Samsung terhadpa Z Flip 5 ini. Samsung menambahkan aksesoris flipsuit case untuk Samsung Galazy Z Flip 5. Ini adalah clear case yang dilengkapi dengan kartu ber NFC dengan gambar official dari Samsung yang sangat menarik.
Ketika flipsuit case ini dipasang maka Flip 5 akan otomatis download tema untuk cover screen-nya. Tapi tenang saja, daya baterai tidak akan terkuras banyak ketika menggunakan case ini. Selain itu kamu juga masih bisa menggunakan kartu e-money dan wireless charging tanpa harus melepas case ini. Keren bukan?
Flipsuit case ini sayangnya dijual terpisah sama dengan cover screen Samsung.
Harga Samsung Galaxy Z Flip 5
Samsung Z Flip 5 memiliki dua pilihan kapasitas memori internal dengan 8 varian warna yang dapat kamu pilih antara lain: Mint, Graphite, Cream, Lavender, Gray, Blue, Green, Yellow.
Untuk detail harganya bisa lihat di bawah ini:
- Harga Samsung Galaxy Z Flip 5 8 GB/256 GB: Rp. 15.999.000 atau 16 juta
- Harga Samsung Galaxy Z Flip 5 8 GB/512 GB: Rp. 17.999.000 atau 18 juta
Berikut tabel spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 5 yang resmi masuk di Indonesia:
Rilis | 26 Juli 2023 |
DISPLAY | |
Ukuran | 6,7 inci |
Resolusi | 2640 x 1080 pixels, 22:9 ratio, 426 PPI |
Teknologi | Dynamic AMOLED |
Refresh rate | 120 Hz |
Screen to body | 85,7% |
Kecerahan maksimum | 1600 cd/m2 (nit) |
Fitur | HDR support, Ambient light sensor, Proximity sensor |
Display cover depan | 3.4 inches, 720 x 748 pixels, Super AMOLED, Scratch-resistant glass (Corning Gorilla Glass Victus 2) |
HARDWARE | |
Chipset | Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 SM8550-AC (4 nm) |
CPU | Octa-core, 1x 3.36GHz Cortex-X3 + 2x 2.8GHz Cortex-A715 + 2x 2.8GHz Cortex-A710 + 3x 2.0GHz Cortex-A510 |
GPU | Adreno 740 |
RAM | 8 GB |
Memori Internal | 256 GB, 512 GB |
Memori Eksternal | Tidak ada |
OS dan UI | Android 13, One UI 5.1.1 |
BATERAI | |
Kapasitas | Li-Po 3700 mAh, non removable |
Fitur | Fast charging 25 W, Qi wireless charging 15 W, Reverse wireless charging 4,5 W |
KAMERA | |
Jumlah Kamera | Triple Kamera |
Konfigurasi | 12 MP (OIS, PDAF), Aperture size: F1.8; Pixel size: 1.8 μm
10 MP (Telephoto, OIS, PDAF), Optical zoom: 3.0x; Aperture size: F2.4; Pixel size: 1.0 μm 12 MP (Ultra-wide), Aperture size: F2.2; Pixel size: 1.12 μm |
Kamera depan | Layar dalam: 4 MP (f/1.8)
Layar depan: 10 MP (f/2.2) |
DESAIN | |
Dimensi | Dibentangkan: 6.50 x 2.83 x 0.27 inches (165.1 x 71.9 x 6.9 mm)
Dilipat: (85.1 x 71.9 x 15.1 mm) |
Berat | 187 gram |
Material | Belakang: Glass (Corning Gorilla Glass Victus 2); Frame: Aluminum |
Ketahanan air | Ya, IPX8 |
Biometrik | Fingerprint |
Warna | Mint, Graphite, Cream, Lavender, Gray, Blue, Green, Yellow |
JARINGAN | |
5G | Ya |
Data speed | LTE-A, HSDPA+ (4G) 42.2 Mbit/s |
SIM | Nano SIM + eSIM |
MULTIMEDIA | |
Headphone | No 3.5mm jack |
Speaker | Earpiece, Multiple speakers |
Screen mirroring | Wireless screen share |
Additional microphone | for Noise cancellation |
KONEKTIVITAS | |
Bluetooth | 5.3 |
Wi-Fi | 802.11 a, b, g, n, ac, ax, Wi-Fi 6E; Wi-Fi Direct, Hotspot |
USB | Type-C (reversible), Charging, OTG |
Lokasi | GPS, A-GPS, Glonass, Galileo, BeiDou, Cell ID, Wi-Fi positioning |
Sensor | Accelerometer, Gyroscope, Compass, Hall (for flip covers), Barometer |
Lainnya | NFC |